Peduli dan Berbagi melalui Bedah Rumah

Selasa, 21 Februari 2023 bertempat di Wareng, Kalurahan Donomulyo, Kapanewon Nanggulan dilaksanakan kegiatan "Jaksa Peduli dan Berbagi" untuk kegiatan Bedah Rumah. Kegiatan Bedah Rumah ini ditujukan untuk penerima bantuan yang memiliki kriteria salah satunya merupakan warga miskin dan masuk dalam DTKS (Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) Kabupaten Kulon Progo. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan berbagi oleh Kejaksanaan Negeri bersama dengan Pemerintah Daerah (Bupati, DPUPKP, Bagian Kesra), Kapanewon Nanggulan, Kalurahan Donomulyo serta BAZNAS Kabupaten Kulon Progo yang saling bersinergi dan berkolaborasi dalam rangka pengentasan kemiskinan serta upaya memberikan hunian yang layak dan nyaman bagi masyarakat Kulon Progo. Adapun penerima bantuan adalah Bapak Kemis yang telah kurang lebih tiga tahun menderita stroke bersama istrinya yang telah berusia senja. Mereka tinggal di hunian yang belum layak yang kurang mendukung untuk menjalani masa senja mereka.

Gambar 1 Kondisi Rumah Pak Kemis yang belum layak Huni

Kegiatan ini diawali dengan "simbolis" pelaksanaan konstruksi oleh pihak-pihak terkait yang terlibat sebagai wujud dukungan penuh berbagai stake holder dalam pelaksanaan bedah rumah ini.

   

Gambar 2 "Simbolis" Pelaksanaan Konstruksi 

Kegiatan dilanjutkan dengan ramah tamah, sambutan, serta penyerahan bantuan dari berbagai stake holder yang hadir. Harapannya kegiatan ini dapat terus dilaksanakan dan memotivasi stakeholder lainnya untuk ikut mendukung serta terlibat dalam program pengentasan kemiskinan di Kabupaten Kulon Progo utamanya dalam mewujudkan hunian yang layak dan nyaman bagi warga miskin atau kurang mampu.

           

 Gambar 3 Penyerahan Bantuan oleh stakeholder terkait 

 

_PERKIM_