Informasi Pengadaan Awal Tahun Bidang Bina Marga

Pada awal tahun 2023 ini, Dinas Pekerjaan Umum Perumahan dan Kawasan Permukiman Kabupaten Kulon Progo, khususnya Bidang Bina Marga bergerak lebih dini untuk mengawali beberapa pekerjaan. Tahapan dimulai dengan melakukan pemilihan penyedia barang dan jasa, baik dalam bentuk tender maupun pengadaan langsung. Hal tersebut dikarenakan terdapat beberapa paket pekerjaan yang harus diselesaikan di tahun ini secara tepat waktu. Pendanaan  bersumber dari APBD, Dana Alokasi Khusus (DAK), Dana Keistimewaan (DAIS), maupun Dana Insentif Daerah (DID) dari Kementerian Keuangan.

Terdapat beberapa paket pekerjaan yang menjadi prioritas pengadaan di awal tahun ini untuk segera dimulai, meliputi kegiatan Pemanfaatan Ruang Satuan Ruang Strategis Perbukitan Menoreh yang bersumber dari Dana Keistimewaan, kegiatan Pemeliharaan Berkala, dan kegiatan Rekonstruksi Jalan.

Pada kegiatan Pemanfaatan Ruang Satuan Ruang Strategis Perbukitan Menoreh, terdapat paket pekerjaan fisik Rekonstruksi Jalan Ps. Bendo - Beku dan jasa konsultansi DED Jalan Menuju Makam Girigondo (Sp. Demen - Girigondo) dengan total pagu anggaran mencapai Rp 3.042.400.000. Pemilihan penyedia untuk kedua paket tersebut dilakukan dengan proses tender.

Untuk kegiatan pemeliharaan berkala, terdapat 4 paket pekerjaan fisik dan 3 paket jasa konsultansi pengawasan yang semua proses pemilihan penyedianya dilakukan secara tender. Paket pekerjaan fisik meliputi 2 paket Pemeliharaan Rutin Jembatan dan 2 paket Pemeliharaan Rutin Jalan dengan total pagu anggaran sebesar Rp 6.905.000.000. Sedangkan 3 paket jasa konsultansi merupakan jasa konsultansi Pengawasan Teknis Penanganan Long Segment yang merupakan kegiatan dengan Dana Alokasi Khusus (DAK) untuk ruas jalan Boro - Gerbosari, Pasar Jombokan - Trukan Wetan, dan Glagah - Pantai Congot dengan total pagu anggaran sebesar Rp 675.000.000.

Untuk kegiatan Rekonstruksi Jalan, terdapat 5 paket pekerjaan yang semuanya merupakan jasa konsultansi dengan total pagu anggaran sebesar Rp 400.000.000. Empat paket untuk mempersiapkan akses menuju Embarkasi Haji yaitu kegiatan Feasibility Study (FS), Penyusunan Dokumen UKL-UPL, DED Jalan Bedah Menoreh - Pripih, dan DED Jalan Pripih - Pasar Pengkolan Tangkisan. Sedangkan 1 paket pekerjaan masuk dalam kegiatan yang bersumber dari Dana Insentif Daerah yaitu paket Jasa Konsultansi Perencanaan Rekonstruksi Jalan (ruas jalan Sanun dan Kepek-Kalimanggis). Kelima paket tersebut pemilihan penyedianya dilakukan secara pengadaan langsung.

Apabila masyarakat ingin mengikuti proses pengadaan tersebut, dapat langsung mengunjungi website LPSE Kabupaten Kulon Progo pada link lpse.kulonprogokab.go.id.

(BM)